Gerald Vanenburg Tak Paham Skema Lolos ke Semifinal Piala AFF U-23

11 jam yang lalu 2
ARTICLE AD BOX
 ANTARA FOTO/Muhammad AdimajaPelatih Timnas U-23 Indonesia Gerald Mervin Vanenburg memberikan instruksi kepada pemainnya saat bertanding melawan Timnas U-23 Filipina pada penyisihan Grup A Piala AFF U-23 2025 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Jumat. Foto: ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja

Timnas U-23 Indonesia mengiris tipis Filipina 1-0 dalam matchday kedua Grup A Piala AFF U-23 2025 di Stadion Utama GBK, Jakarta, pada Jumat (18/7). Pelatih 'Garuda Muda', Gerald Vanenburg, mengakui tak paham syarat lolos ke semifinal turnamen ini.

Vanenburg mengatakan, ia hanya memikirkan bagaimana memenangi semua laga. Terkait regulasi Piala AFF U-23, pelatih asal Belanda itu mengaku kurang paham.

"Mungkin ini terlihat bodoh bagi kalian, sejujurnya, saya tidak tahu regulasinya. Saya cuma ingin [fokus] bermain dengan [gaya] permainan saya, saya tidak mau memikirkan yang lain, dan saya cuma ingin memenangkan pertandingan, lalu kita lihat nilainya apakah cukup untuk ke babak berikutnya," katanya usai laga.

"Karena kalau kita berjudi dan memikirkan yang lain tidak bagus, kita cuma harus bersiap dan memenangkan pertandingan," tambah Vanenburg.

 ANTARA FOTO/Muhammad AdimajaPesepak bola Timnas U23 Indonesia Dony Tri Pamungkas (kiri), Rahmat Arjuna Reski, dan rekan satu timnya melakukan selebrasi usai gol bunuh diri yang dilakukan pesepak bola Timnas U23 Filipina dalam pertandingan penyisihan Grup A Piala AFF U-23 2025. Foto: ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja

Sementara ini klasemen di Grup A usai matchday kedua Piala AFF U-23, Timnas U-23 Indonesia berada di posisi teratas dengan 6 poin. Adapun Filipina dan Malay...

Baca Selengkapnya