Harga Komoditas Hari Ini Kompak Naik, Minyak Mentah hingga Batu Bara

9 jam yang lalu 1
ARTICLE AD BOX
 GreenOak/ShutterstockIlusrasi Kilang Minyak Iran. Foto: GreenOak/Shutterstock

Harga minyak mentah kembali mengalami kenaikan pada penutupan perdagangan Selasa (8/7). Hal ini disebabkan oleh berkurangnya produksi minyak Amerika Serikat (AS), serangan baru Houthi terhadap pengiriman di Laut Merah, sampai kekhawatiran mengenai tarif AS terhadap komoditas tembaga.

Dikutip dari Reuters, Rabu (9/7), harga minyak mentah Brent naik 57 sen atau 0,8 persen menjadi USD 70,15 per barel. Sementara minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) AS ditutup naik pada USD 68,33 per barel, naik 40 sen atau 0,6 persen.

Harga ini merupakan level tertinggi untuk kedua indeks minyak mentah tersebut sejak 23 Juni. Berdasarkan outlook dari Energy Information Administration (EIA), AS akan memproduksi lebih sedikit minyak pada tahun 2025 daripada yang diharapkan sebelumnya karena penurunan harga minyak telah mendorong produsen untuk memperlambat aktivitas tahun ini.

"Perkiraan produksi AS yang lebih rendah memicu kenaikan harga dan kenaikan itu terus berlanjut seiring dengan naiknya harga komoditas lain karena adanya kabar mengenai tarif AS terhadap tembaga dan meningkatnya ketegangan di Laut Merah," kata Phil Flynn, analis dari Price Futures Group.

Presiden AS Donald Trump mengatakan Ia akan mengumumkan tarif sebesar 50 persen untuk tembaga yang bertujuan untuk meningkatkan produksi AS atas logam yang penting bagi kendaraan listrik, perangkat keras militer, jaringan listrik ...

Baca Selengkapnya