ARTICLE AD BOX

Cara daftar SPMB Jakarta 2025 tahap 2 perlu diketahui calon siswa. Tahap kedua SPMB Jakarta 2025 diselenggarakan sebagai kesempatan lanjutan bagi siswa yang belum diterima di tahap sebelumnya.
Pendaftaran dilakukan secara daring melalui laman resmi yang disiapkan pemerintah provinsi. Hal ini memudahkan akses bagi seluruh calon peserta.
Cara Daftar SPMB Jakarta 2025 Tahap 2 yang Perlu Diketahui Peserta Didik Baru

Dikutip dari situs resmi spmb.jakarta.go.id, SPMB merupakan singkatan dari sistem penerimaan murid baru. Seleksi di tahap ini terbuka untuk jenjang SD, SMP, SMA, dan SMK, dengan mempertimbangkan beberapa jalur seperti afirmasi dan reguler.
Setelah proses pendaftaran selesai, peserta dapat melihat hasil seleksi secara langsung pada akun masing-masing. Jika dinyatakan lulus, calon siswa wajib mengikuti proses daftar ulang untuk memastikan haknya sebagai peserta didik baru.
Karena kuota terbatas, peserta diimbau segera mempersiapkan berkas dan memahami ketentuan agar tidak kehilangan kesempatan pada tahap ini. Berikut ini adalah cara daftar SPMB Jakarta 2025 tahap 2.
1. Pengajuan Akun dan Verifikasi KK
Akses laman https://spmb.jakarta.go.id
Klik tombol “Pengajuan Akun” sesuai jenjang
Isi formulir data sesuai KK asli
Pilih lokasi satuan pendidi...