Dihadiri 25 Negara, Jogja Jadi Tuan Rumah Konferensi Rehabilitasi Asia-Oseania

5 jam yang lalu 2
ARTICLE AD BOX
Gubernur DIY, Sultan HB X, foto bersama Pengurus Pusat PERDOSRI, Jumat (18/7). Foto: Pemda DIYGubernur DIY, Sultan HB X, foto bersama Pengurus Pusat PERDOSRI, Jumat (18/7). Foto: Pemda DIY

Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Sri Sultan Hamengku Buwono X menerima audiensi pengurus pusat Perhimpunan Dokter Spesialis Kedokteran Fisik dan Rehabilitasi Indonesia (PERDOSRI) di Kompleks Kepatihan, Jumat (18/7).

Pertemuan ini membahas persiapan konferensi internasional Asia Oceania Neurorehabilitation Conference (AONRC) 2025 yang akan digelar di Yogyakarta, 3–7 September 2025 mendatang.

Konferensi ini diperkirakan dihadiri lebih dari 2.000 peserta dari sekitar 25 negara anggota Asia Oceania Society of Neurorehabilitation (AOSNR). Acara ini menjadi salah satu forum ilmiah terbesar di bidang rehabilitasi saraf (neurorehabilitasi) yang pernah diadakan di Indonesia.

Ketua Umum PERDOSRI, dr. Rumaisah Hasan, mengatakan pihaknya meminta dukungan Pemerintah Daerah DIY dalam penyelenggaraan konferensi yang berskala internasional ini.

“Kami datang untuk bersilaturahmi sekaligus memohon restu dan arahan Ngarsa Dalem karena perhelatan ini akan menempatkan Jogja dalam sorotan dunia rehabilitasi kedokteran,” ujar Rumaisah, Jumat (18/7).

Sultan HB X menerima audiensi dari Pengurus Pusat PERDOSRI, Jumat (18/7). Foto: Pemda DIYSultan HB X menerima audiensi dari Pengurus Pusat PERDOSRI, Jumat (18/7). Foto: Pemda DIY

Menurut PERDOSRI, pemilihan Yogyakarta didasarkan pada kesiapan infrastruktur serta nilai budaya dan sosial kota ini. Panitia ingin menunjukkan bahwa Yogyakarta mampu menjadi tuan rumah kegiatan ilmiah internasional, tidak hanya...

Baca Selengkapnya