ARTICLE AD BOX

PT Permodalan Nasional Madani (PNM) kembali menunjukkan komitmennya dalam mendampingi dan mengapresiasi nasabah unggulan melalui kegiatan studi banding bertajuk #SehariBerbagiInspirasi.
Sebanyak 30 ketua kelompok nasabah PNM Mekaar Cabang Palembang terpilih mengikuti kunjungan ke sentra olahan Pempek Honey, Palembang, sebagai bentuk penghargaan atas loyalitas dan ketekunan mereka dalam mengembangkan usaha mikro.
Kegiatan ini diselenggarakan oleh Divisi Pengembangan Kapasitas Usaha (PKU) PNM dan dirancang untuk memperluas wawasan nasabah dalam pengelolaan usaha agar dapat tumbuh secara berkelanjutan di tengah persaingan pasar.
Melalui program ini, PNM memberikan pengalaman langsung kepada para nasabah untuk belajar dari pelaku UMKM sukses, memahami proses produksi pempek, serta mempelajari strategi pemasaran yang relevan.
Selain aspek pembelajaran, PNM juga memberikan ruang relaksasi dan rekreasi dengan mengajak peserta berwisata ke Bayt Al-Qur’an Al-Akbar, Museum Sultan Mahmud Badaruddin II, dan menyusuri Sungai Musi. Studi banding ini tidak hanya menjadi bentuk reward, tetapi juga sebagai sarana PNM dalam memperkuat jaringan sosial antar-nasabah serta menumbuhkan motiva...