ARTICLE AD BOX

Oknum polisi berpangkat Brigpol berinisial JD di Kota Lubuklinggau, Sumsel, digerebek saat sedang bersama wanita berinisial FAT yang merupakan istri seorang anggota TNI di sebuah kamar penginapan.
Video penggerebekan yang dilakukan oleh suami dari FAT yakni AL anggota Kodim 0406 Lubuklinggau dan anggota Kodim 0409 Curup, sempat viral di media sosial.
Informasi yang dihimpun peristiwa penggerebekan itu terjadi di sebuah penginapan yang berada di daerah Rejang Lebong, Bengkulu, pada Minggu, 6 Juli 2025.
Di mana keduanya sempat diamankan ke Polres Rejang Lebong, selanjutnya JD diamankan oleh Propam Polres Lubuklinggau guna proses lebih lanjut.
Kapolres Lubuklinggau, AKBP Adhitia Bagus Arjunadi, membenarkan adanya peristiwa tersebut. Menurutnya, JD memang anggota Polres Lubuklinggau dan kini sudah diproses sesuai dengan aturan di kedinasan.
“Yang bersangkutan sudah kita proses secara internal dan sudah di non-aktifkan dari jabatannya,” katanya.
Adhitia juga menekankan kepada seluruh anggota untuk tidak melakukan pelanggaran-pelanggaran yang sudah menjadi instruksi dan konsekuensi dari pimpinan.
"Kesepakatan kita semua untuk mentaati dan tidak melakukan pelanggaran," jelasnya.
Sementara Dandim 0406 Lubuklinggau, Letkol Inf Arie Prasatyo Widyo Broto, melalui Pasintel, Kapten Budi Raharjo membenarkan bahwa yang digerebek merupakan ibu persit yang suaminya berdinas di Kodim 0406 Lubuklinggau.
“Benar proses hukum tetap berlanjut sesuai dengan hukum yang berlaku, untuk perempuan sudah dikembalikan ke pihak keluarga oleh suaminya,” katanya.
Menurutnya, penggerebekan dilakukan suami FAT bersama ...