ARTICLE AD BOX

Penyanyi Sheryl Sheinafia mengambil keputusan penting dalam hidupnya. Pelantun lagu Sweet Talk ini akan terlibat dalam ajang lari Internasional World Marathon Majors 2025 di Chicago.
Di ajang marathon ini, Sheryl membawa sebuah misi kemanusiaan yaitu untuk ikut membantu membangun rumah singgah bagi pasien jantung anak dan pasien kanker beserta keluarganya melalui Yayasan Ronald McDonald House Charities (Yayasan RMHC)
"Saya berlari di Chicago Marathon bukan hanya untuk tantangan pribadi, tapi untuk tujuan yang jauh lebih besar membangun rumah singgah ke-4 Yayasan RMHC di Kemanggisan. Karena saya percaya, setiap anak yang sakit berhak ditemani keluarganya. Setiap langkah saya adalah doa dan harapan untuk mereka," ungkap Sheryl Sheinafia dalam jumpa pers 'Lari untuk RMHC' di kawasan Jakarta Selatan.

Dalam kesempatan itu, Sheryl mengatakan bahwa keinginannya untuk bisa mengikuti ajang lari sebagai bentuk charity sudah sejak lama ia pendam. Ia pun bersyukur karena akhirnya di tahun ini mendapat kesempatan untuk ikut Chigago Marathon.
"Pas dikasih kesempatan ikut, aku senang banget, ya. Awalnya aku pikir cuma untuk milestone diri aku sendiri, buat kesehatan aku. Tapi dengan adanya RMHC, kita bisa lari buat tujuan yang lebih mulia lagi, lebih besar," ujarnya.
"Enggak semua tentang personal based, personal record aku, tapi kalau aku bisa bawa ini ke sosial media aku dan menggunakan suara aku dengan baik untuk tujuan kebaikan, kenapa enggak," tambah Sheryl.
Sheryl ...