ARTICLE AD BOX

Maskapai Garuda Indonesia membuka layanan penerbangan langsung dari Bandara Sultan Mahmud Badaruddin (SMB) II Palembang menuju Madinah, Arab Saudi. Penerbangan perdana dilakukan pada Selasa, 15 Juli 2025, dengan mengangkut 364 jemaah umrah dari total kapasitas 365 penumpang.
Langkah ini menjadi sinyal kuat kebangkitan rute internasional di Bandara SMB II Palembang yang kini kembali berstatus sebagai bandara internasional. Tingginya antusiasme masyarakat Sumatera Selatan dalam menjalankan ibadah umrah menjadi pemicu utama ekspansi Garuda Indonesia di wilayah ini.
“Potensi umrah di Sumsel sangat besar. Kami menerima banyak permintaan penerbangan carter dari Palembang ke Tanah Suci. Maka dari itu, kami hadir untuk menjawab kebutuhan tersebut,” ujar General Manager Garuda Indonesia Palembang, Fachradina Ramadhani.
Fachradina menambahkan, layanan penerbangan umrah tanpa transit ini akan beroperasi dua kali dalam sepekan, setiap hari Selasa dan Jumat. Rute ini sekaligus memperkuat posisi Palembang sebagai salah satu pintu gerbang ibadah umrah di Indonesia.
Layanan ini merupakan hasil kolaborasi antara Garuda Indonesia, PT Safina Dania Wisata—anak perusahaan Dream Group—sebagai mitra perjalanan resmi, serta Dream Aviation sebagai operator penerbangan.
CEO Dream Aviation, Muhammad Umar Bakadam, menuturkan bahwa layanan ini mengusung konsep *premium service airline*, yang menjanjikan kenyamanan menyeluruh bagi jemaah mulai dari pra-keberangkatan, selama di udara, hingga proses kepulangan.
“Kami bangga dapat menghadirkan pengalaman perjalanan umrah tanpa transit langsung dari Palembang. Ini merupakan bagian dari ...