ARTICLE AD BOX

MANADO - Kebakaran terjadi di Kelurahan Istiqlal, Kecamatan Wenang, Kota Manado, Sulawesi Utara, atau lebih dikenal dengan sebutan Kampung Arab, Rabu (9/7).
Kebakaran terjadi di tengah pemukiman padat penduduk. Informasi diterima, ada lima rumah yang ikut terbakar pada peristiwa ini. Pihak Pemadam Kebakaran sendiri sudah berada di lokasi untuk memadamkan api.
Api sendiri terlihat membesar dengan cepat. Petugas pemadam kebakaran sendiri sempat terkendala karena akses jalan yang sempat di dalam pemukiman tersebut.
Sementara, terdengar beberapa kali letupan kompor dari arah rumah yang terbakar. Diduga kuat, hal inilah yang menjadi pemicu terjadinya kebakaran di tempat tersebut.
"Tadi lihat dari belakang (Api). Mungkin dari dapur rumah," ujar beberapa warga yang melihat kobaran api.
Sementara itu, pihak kepolisian tampak sudah berada di lokasi kebakaran dan langsung membuat garis pembatas, agar tidak ada masyarakat yang mendekat di lokasi kejadian kebakaran.
Belum ada laporan kerugian yang ditimbulkan akibat kebakaran. Adapun anggota pemadam kebakaran masih terus berupaya memadamkan api.
Kampung Arab sendiri memiliki sejarah tersendiri untuk Kota Manado. Terletak di pusat kota Manado, sesuai dengan namanya, mayoritas penduduk adalah warga keturunan Arab. Uniknya, Kampung Arab ini berdekatan langsung dengan Kampung China atau Pecinan.