ARTICLE AD BOX

Lampung Geh, Way Kanan - Seorang wanita paruh baya ditemukan meninggal diduga diterkam beruang di kebun kopi Dusun Campang, Kampung Tiuh Balak II, Kecamatan Gunung Labuhan, Kabupaten Way Kanan. Wanita paruh baya itu berinisial SM (70) warga Kampung Banjar Sari, Kecamatan Baradatu, Kabupaten Way Kanan. Ia ditemukan warga pada Selasa (17/6) sekitar pukul 16.00 WIB. Kapolsek Gunung Labuhan, AKP Abdul Haris mengatakan penemuan mayat itu berawal pada Selasa (17/6) kemarin. Saat itu, warga mendengar suara minta tolong di kebun kopi milik korban. Warga kemudian menelusuri sumber suara dan menemukan korban dalam kondisi sedang diterkam binatang buas jenis beruang. Warga lalu meminta bantuan kepada warga lainnya. "Setelah warga sampai dilokasi didapati korban sudah dalam keadaan meninggal dunia dan binatang buas (beruang) sudah tidak ada lagi," katanya. Korban selanjutnya dievakuasi oleh warga sekitar menuju rumah duka serta melaporkan kepada pamong setempat dan pihak kepolisian. Atas laporan itu, petugas Polsek Baradatu dan Polsek Gunung Labuhan langsung menuju TKP untuk melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP). "Hasil pemeriksaan medis Puskesmas Baradatu, ditemukan luka robek pada perut sebelah kiri, tangan sebelah kanan patah, luka robek pada bagian pinggang dan pantat diduga diterkam binatang buas tersebut," ungkapnya. Menurut Abdul, pihak keluarga sudah menerima dan mengikhlaskan kejadian tersebut adalah musibah. Keluarga juga tidak menyetujui untuk dilakukan autopsi. "Jenazah korban kita serahkan kepada keluarga untuk di makamkan di TPU Kampung Banjar Sari, Kecamatan Baradatu," ujarnya. Atas kejadian tersebut, pihaknya bersama Uspika Camat Gunung Lab...